PADANG,RELASIPUBLIK–Anggota Komisi IX DPR RI, Darul Siska, mengingatkan warga untuk memeriksa kesehatan minimal sebulan sekali, meskipun dalam kondisi sehat.
“Untuk tahu kondisi kesehatan kita, pergilah ke dokter atau puskesmas. Periksa kesehatan minimal sebulan sekali,” katanya dalam Sosialisasi, advokasi dan KIE Program Bangga Kencana bersama Mitra, di Aula Kantor Camat Lubuk Begalung, Kota Padang, Sabtu (31/10).
Selain itu, politisi Partai Golkar ini juga menyampaikan kebutuhan dasar yang harus dipenuhi warga, yakni, sandang, pangan, papan, pendidikan dan kesehatan.
“Kelima hal ini harus dipenuhi. Untuk memenuhinya, kita harus memiliki rencana dalam berkeluarga,” paparnya.
Sementara itu, Kepala BKKBN Sumbar, Fatmawati, mengungkapkan program pembangunan keluarga, kependudukan dan keluarga berencana (Bangga Kencana), merupakan rebranding dari program BKKBN sebelumnya.
“BKKBN dengan program Bangga Kencana masuk ke semua lini kehidupan,” ujarnya.
Selain kegiatan sosialisasi, juga dilakukan vaksinasi terhadap peserta yang belum divaksin. Darul Siska juga memberikan doorprize berupa sepeda dan merchandise kepada peserta yang hadir. (*)