Tanah Datar -Tim Safari Ramadhan (TSR) XVI Kabupaten Tanah Datar di pimpin Staf Ahli Bupati Bidang Pembangunan, hukum dan politik Drs Abrar mengunjungi sekaligus menyerahkan bantuan sebesar 10 juta ke Masjid Nurul Ilmi Jorong Rumbai Nagari Padang Laweh Malalo kecamatan Batipuh Selatan Kabupaten Tanah Datar, Rabu (06/04/2022).
Turut hadir dalam kesempatan itu Camat Batipuh Selatan , Walinagari, Kepala UPT Puskesmas Malalo, Kepala jorong unsur masyarakat , Bundo kanduang serta jamaah masjid Nurul Ilmi.
Pengurus masjid Nurul Ilmi Topik St Mudo menyampaikan ucapan terima kasih dengan adanya kunjungan dari TIm Safari Ramadhan yang sudah datang kemesjid setempat sekaligus mintam maaf dengan lokasi tempat sholat yang sempit dan tidak memenuhi syarat.
‘Kami pengurus masjid me minta maaf dengan kondisi tempat sholat yang sempit karena masjid sedang dalam pembangunan dan semoga tahun depan pembangunan mesjid Nurul Ilmi bisa selesai dalam tepat waktu dan bisa digunakan,” ujarnya
Sementara itu dalam sambutannya Walinagari Padang Laweh Malalo Akhyiari menyampaikan ucapan maaf karena pembangunan mesjid masih terbengkalai walinagari juga sampaikan kepada masyarakatnya agar menjaga keamanan lingkungan dari musibah yang tak di duga dan pergaulan anak- anak sekarang,mari kita arahkan anak ke agama jelasnya
“Sebelumnya pembangunan mesjid Nurul Ilmi berasal dari swadaya masyarakat serta bantuan donasi dari rantau dan pembangunan sudah menghabiskan dana sebesar 1setengah M dan dana yang dibutuhkan untuk penyelesaian Pembangunan mesjid sekitat 500 juta,” katanya
Untuk itu Walinagari berharap adanya bantuan dari pemerintah serta semua unsur untuk penyelesaian pembangunan masjid Nurul Ilmi alamtan itu Walinagari menghimbau masyarakat agar kalau membakar ladang api jangan ditinggalkan karena cuaca panas dan kemarau untuk menghindari hal-hal yang membahayakan serta himbauan kepada anak muda agar terhindar dari bahaya narkoba.
Sementara Kabag Administrasi pembangunan selaku Wakil ketua Tim XVI Irwan ST, MT dalam kesempatan itu membacakan sambutan Bupati Tanah Datar menyampaikan atas nama pemerintah daerah mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa 1443 H tahun 2022
“Puasa kali ini sangat istimewah karena ada perbedaan mulai pelaksanaannya namun perbedaan itu jangan membuat kita terpecah dan jadikan lah perbedaan itu Rahmat dari Allah SWT dan dikesempatan ini kami tim ramadhan mengucapkan terima kasih atas sambutan dan suguhan makam dari di Nagari Padang Laweh ini,” ujarnya.
Ia juga menyampaikan Tim Safari Ramadhan adalah kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tahun sebagai bentuk dari hubungan silaturahmi antara pemerintah dengan masyarakat sekaligus untuk mendengar langsung aspirasi masyarakat untuk dijadikan evaluasi oleh pemerintah daerah walaupun dalam covid-19 kegiatan biss kembali dilaksanakan
“Sudah satu tahun lebih kepemimpinan Bupati Eka Putra dan Wakil bupati Richi Aprian, SH dengan visi dan misi kabupaten Tanah Datar yang Madani yang berlandaskan Adat basandi Syarak, Syarak basand khitabullah dengan bermacam program unggulan yang bertujuan untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat,” imbuhnya.
Diantara program unggulan yang sudah dilaksanakan diantaranya adalah menciptakan lapangan pekerjaan dengan penyaluran UMKM, bajak gratis, penyaluran pupuk bersubsidi, penyerahan bantuan hewan ternak, Progul Makan Rendang di Tanah Datar dalam upaya memerangi rentenir, sebagai kabupaten Tahfiz dengan program satu rumah satu hafidz dan program satu nagari satu event yang kesemuanya itu bertujuan untuk kesejahteraan masyarakat.
Acara dilanjutkan dengan penyerahan bantuan pembangunan Masjid sebesar110 juta , batuan biaya makam, dan penyerahan bantuan Al-Quran dan ceramah agama oleh ustad Amri Effendi, S.H.I dosen Fikih IAIN Batusangkar dengan tema hidup dengan Husnul khotimah. MZ