Berita UtamaDaerahKota PadangpanjangTERBARU

Bantuan Beras Bapanas Disalurkan untuk Warga Empat Kelurahan di Padang Panjang

76
×

Bantuan Beras Bapanas Disalurkan untuk Warga Empat Kelurahan di Padang Panjang

Sebarkan artikel ini

PADANGPANJANG,RELASIPUBLIK- Pemko kembali salurkan bantuan pangan beras dari Badan Pangan Nasional (Bapanas) di empat kelurahan berbeda, Kamis (13/4/2023).

Adapun lokasi penyaluran tersebut, Kelurahan Tanah Hitam untuk 217 KK, Bukit Surungan (83 KK), Tanah Pak Lambik (70 KK) serta Kelurahan Guguk Malintang (149 KK).

Kepala Dinas Pangan dan Pertanian (Dispangtan), Ade Nafrita Anas, MP menyebutkan, penyaluran beras di empat kelurahan hari ini merupakan penyaluran terakhir di tahap yang pertama ini.

“Penyaluran tahap pertama ini menjadi evaluasi bagi kita untuk penyaluran tahap selanjutnya agar memudahkan masyarakat dan tidak menimbulkan antrean. Dengan adanya penyaluran bantuan ini, ada 2 254 kali 10 kg penambahan komoditi beras di Padang Panjang,” ungkapnya.

Sementara itu, Kabag Perekonomian dan Sumberdaya Alam Setdako, Putra Dewangga, S S, M.Si berharap penyaluran bantuan ini akan dapat membantu masyarakat guna memenuhi kebutuhan pangan terutama saat menghadapi Ramadan dan Idulfitri.

“Selain itu, program bantuan ini bagian dari upaya pengendalian inflasi, dengan menjaga stabilitas harga pangan di tingkat produsen dan konsumen. Mengingat pada momentum menjelang Lebaran seperti sekarang terjadi peningkatan demand bahan pangan di tengah masyarakat. Jadi ini kita harapkan dapat mengurangi beban pengeluaran masyarakat penerima bantuan,” terangnya. (a**”s)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *