BeritaBerita UtamaDaerahKabupaten Tanah DatarTERBARU

Lelang Tiga Lubuak, Suherman dan Khairul Abdi Bagi Ikan Kepada Masyarakat Nagari Tanjung

264
×

Lelang Tiga Lubuak, Suherman dan Khairul Abdi Bagi Ikan Kepada Masyarakat Nagari Tanjung

Sebarkan artikel ini
Caleg DPR RI Suherman dan Khairul Abdi Bagi- bagi Ikan Kepada Masyarakat Nagari Tanjung. (Foto dok/d13)

TANAH DATAR, RELASI PUBLIK – Ada pemandangan tak biasa terjadi di aliran Selo (Sungai) di Nagari Tanjung pada Minggu (15/10).

Ratusan masyarakat mendatangi tiga Lubuak (Lubuk) di aliran sungai yang membelah Nagari Tanjung Kecamatan Sungayang. Tiga Lubuk tersebut adalah Lubuak Tamuan, Lubuak Tabiang dan Lubuak Ujuang Balai.

Bukan tanpa sebab, kedatangan masyarakat tersebut dalam rangka menyaksikan buka Lelang Tiga Lubuk dan bagi-bagi ikan hasil tangkapan kepada masyarakat dari Caleg DPR-RI H. Suherman dan Khairul Abdi anggota DPRD Tanah Datar Fraksi Nasdem.

H. Suherman yang saat dihubungi via panggilan video WhatsApp menyampaikan permintaan maaf atas ketidak hadirannya pada kegiatan ini karena ada kegiatan yang tidak bisa ditinggalkan.

“Atas nama pribadi saya menyampaikan maaf atas ketidakhadiran saya pada kegiatan buka lelang karena ada kegiatan yang tak bisa saya tinggalkan. Saya mengucapkan terima kasih atas antusiasme dan kehadiran masyarakat Nagari Tanjung. Semoga masyarakat Nagari Tanjung selalu diberikan kesehatan dan kesejahteraan. Akan ada kejutan-kejutan lebih lanjut dari saya untuk nagari Tanjung” ungkap Suherman.

Lebih lanjut H. Suherman meminta doa dan dukungan kepada masyarakat untuk perjuangannya menuju kursi DPR-RI tahun 2024 mendatang.

Senada dengan Suherman, Khairul Abdi mengatakan, selain untuk mempererat silaturahmi, kegiatan ini juga bertujuan buka lelang batang Selo (sungai) yang hasilnya nanti dapat dijadikan sebagai PAN (Pendapatan Asli Nagari) Tanjung.

“Ada puluhan kilogram dari berbagai jenis ikan yang dibagikan kepada masyarakat. Meski tak banyak, masyarakat menerima dengan suka cita dan ini menimbulkan kebahagiaan tersendiri bagi kami” ujar Khairul Abdi.

Terakhir, terkait pesta Demokrasi yang akan berlangsung tahun 2024 mendatang, Khairul Abdi berpesan kepada masyarakat khususnya Nagari Tanjung agar tetap menjaga kekompakan dan menciptakan situasi kondusif dengan tetap menjadi pemilih yang cerdas. (d13)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *