Berita UtamaKabupaten Pesisir SelatanTERBARU

2021 Nagari Taratak Sutera Bakal Miliki Tugu Buayo Putiah dan Gedung MDA

153
×

2021 Nagari Taratak Sutera Bakal Miliki Tugu Buayo Putiah dan Gedung MDA

Sebarkan artikel ini

PESSEL, RELASIPUBLIK – Pemerintah Nagari Taratak, Kecamatan Sutera, Kabupaten Pesisir Selatan, Provinsi Sumatera Barat, menggelar musyawarah rencana pembangunan (Musrenbang), terkait penyusunan rencana kerja pemerintah (RKP) 2021 dan DU-RKP 2022, di aula kantor wali nagari setempat, Kamis (3/12).

Kegiatan yang berlangsung sehari penuh itu, turut dihadiri Kapolsek Sutera, Iptu Welly Anoftri, Wali Nagari Taratak Sakban, anggota DPRD Kabupaten Pesisir Selatan Dapil III (Sutera-Lengayang) Jamalus, perwakilan kecamatan Kasi Kesejahteraan Sosial Nofrizal Chan, Bamus, tokoh masyarakat, dan undangan lainnya.

Pada kesempatan itu, Wali Nagari Taratak Sakban, mengatakan, Musrenbang penyusunan RKP 2021 dilaksanakan sesuai Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) Nomor 114 Tahun 2014, tentang Pedoman Perencanaan Pembangunan Desa/Nagari yang menyatakan bahwa Pemerintah Desa/Nagari dapat mengusulkan kebutuhan pembangunan kepada Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota.

“Maka kami dari pihak nagari mempersiapkan sejumlah program prioritas yang bakal dilaksanakan pada 2021. RKP ini sudah kami persiapkan jauh hari sebelumnya,” ujar Sakban dalam sambutannya.

Alma Tomi Englana selaku Ketua Tim Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Nagari Taratak, menyebutkan, sedikitnya sekitar Rp14 miliar anggaran yang diusulkan pada Musrenbang penetapan RKP 2021 dan DU-RKP tahun 2022. Dengan rincian sebanyak 35 item pembangunan, pembinaan 12 item, pemberdayaan 26 item, bidang pemerintahan 13 item, dan siaga bencana 4 item.

“Sementara yang menjadi skala prioritas tahun ini adalah, pembangunan gedung MDA, pembangunan Poskoyandu Terpadu, Pembangunan Tugu Buayo Putiah, rehab kantor Bamus, dan rehab Puskesri,” ucapnya.

Namun demikian, kata dia, pihak nagari bersama Bamus masih menerima sejumlah usulan dari masyarakat jika dirasa sangat urgensi (mendesak).

“Jika masih ada usulan dari masyarakat yang dianggap sangat perlu, kami masih menerima untuk dimusyawarahkan kembali,” katanya lagi.

Sementara itu, Anggota DPRD Kabupaten Pesisir Selatan, Dapil III (Sutera-Lengayang), Jamalus, pada kesempatan itu memberikan apresiasi kepada Wali Nagari beserta perangkat atas pemaparannya pada kegiatan Musrenbang penetapan RKP tahun 2021 dan DU-RKP tahun 2022 di aula kantor Wali Nagari setempat.

“Dari sekian banyak Musrenbang yang kami ikuti di sejumlah nagari, Taratak ini sangat berbeda. Ya, karena banyak kegiatan nagari yang sinkron dengan kabupaten demi kepentingan masyarakat luas. Tentunya hal ini sudah melalui pembahasan yang matang sebelumnya,” katanya.

Kedepan ia berharap, melalui pokok-pokok pikiran DPRD Dapil setempat (Sutera-Lengayang), dapat pula membantu kebutuhan masyarakat, namun harus berdasarkan hasil dari Musrenbang tingkat nagari.

“Tadi saya sangat setuju dengan usulan pembangunan Tugu Buayo Putiah. Sebab, ini termasuk ikon wisata daerah yang mesti kita kembangkan bersama. Tujuannya untuk menarik minat wisatawan datang kesini. Nanti untuk kegiatan pembangunan lainnya, akan saya bantu dengan dana Pokir,” tuturnya. (kis)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *