BeritaBerita UtamaDaerahKabupaten Tanah DatarTERBARU

Hari Kedua SRK, Bupati Disambut Antusias Masyarakat Ladang Laweh

570
×

Hari Kedua SRK, Bupati Disambut Antusias Masyarakat Ladang Laweh

Sebarkan artikel ini
Bupati Tanah Datar Eka Putra, SE, MM buka bersama dan Shalat Tarawih berjamaah di Masjid Makmur, Nagari Batipuh Baruh, Jorong Ladang Laweh Kecamatan Batipuh (15/03). (Foto dok/d13)

TANAH DATAR, RELASI PUBLIK -bDihari Kedua, Tim Safari Ramadhan (TSR) Khusus yang dipimpin Bupati Tanah Datar Eka Putra, SE, MM laksanakan buka bersama dan Shalat Tarawih berjamaah di Masjid Makmur, Nagari Batipuh Baruh, Jorong Ladang Laweh Kecamatan Batipuh (15/03).

Wali Nagari Batipuah Baruah Mulyadi BJ dalam sambutan menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati Tanah Datar yang telah menjadikan Batipuah Baruah sebagai salah satu Nagari yang dipilih untuk Safari Ramadhan tahun 2024.

“Suatu kebanggaan bagi kami, Masjid Makmur jorong Ladang Laweh dikunjungi TSR (Tim Safari Ramadhan) khusus yang dipimpin Bupati. Ini merupakan kunjungan ketiga TSR khusus ,dan kunjungan ke sepuluh dari tim Safari reguler Pemkab Tanah Datar” ungkap Wali Nagari.

Wali Nagari yang akrab disapa BJ ini juga menyampaikan bahwa Pemerintah nagari Batipuah Baruah pada Ramadhan 1445 H ini juga melakukan Safari Ramadhan.

“Untuk tahun ini, pemerintah Nagari Batipuah Baruah akan melakukan safari Ramadhan ke tiga belas Mesjid dan dua Mushalla. Dibagi dalam dua tim yang nantinya setiap Mesjid dan Mushalla yang dikunjungi akan diberikan bantuan sebesar empat juta Rupiah” urai BJ.

Dalam sambutannya Bupati Tanah Datar menyampaikan apresiasi kepada Wali Nagari Batipuah Baruah yang juga melaksanakan Safari Ramadhan tingkat Nagari. Dan hal ini diharapkan bisa menjadi contoh dan motivasi bagi Wali Nagari lain di Tanah Datar.

Bupati juga menyampaikan bahwa Ramadhan 1445 H ini direncanakan 16 masjid yang akan dikunjungi TSR khusus Bupati dan di Masjid Makmur ini yang kedua dikunjungi tim.

“Alhamdulillah, patut kita syukuri di masjid yang belum lama berdiri ini juga akan dibangun pusat pendidikan Islam bagi anak-anak Tanah Datar dan sekitarnya, tentunya kami dari Pemerintah Daerah akan mendukung penuh,“ ujarnya.

Terkait pembangunan daerah, kepada Jamaah Bupati Eka menyampaikan bahwa di tahun 2024 ini dirinya genap 3 (tiga) memimpin Kabupaten Tanah Datar, berbagai Program Unggulan (Progul) dilahirkan guna mencerdaskan masyarakat, meningkatkan perekonomian, mensejahterakan masyarakat, memberdayakan masyarakat, melahirkan generasi penerus yang cerdas berkarakter dan hafizh quran serta program lainnya yang berbasis untuk masyarakat.

“Alhamdulillah berkat dukungan seluruh masyarakar dan pihak terkait beberapa progul bisa berjalan sukses dan mencapai target, seperti progul satu rumah satu hafizh/hafizah, satu nagari satu event, bajak sawah gratis, tanah datar diujung jari, perbaikan jaringan irigasi, kuota pupuk bersubsidi, asuransi ternak dan asuransi pertanian. Hanya satu yang masih kurang peminat yaitu program Makan Rendang yaitu kredit lunak tanpa bunga guna menghilangkan rentenir di Tanah Datar,” lanjutnya.

“Juga masalah jalan yang rusak, tujuh pintu masuk ke Kabupaten Tanah Datar itu adalah merupakan jalan provinsi yang kewenangannya ada di Provinsi, tapi Insyaallah di tahun ini sudah ada yang bisa di perbaiki oleh provinsi. Kita selaku pemerintah daerah selalu berupaya memaksimalkan bantuan untuk masyarakat dengan selalu berkoordinasi kepada pihak provinsi khususnya masalah jalan yang rusak,” ujar Bupati Eka Putra.

Terakhir, Bupati berharap agar kita selalu di bulan puasa ini mari memamerkan Masjid, Ramadhan masjid dengan kegiatan keagamaan dan semoga amal ibadah kita di terima oleh Allah SWT.

Pada kesempatan itu, Bupati Eka Putra memberikan bantuan kepada pengurus Masjid Makmur berupa 1 unit Vacum cleaner dan bantuan sebesar Lima belas juta Rupiah kepada pengurus Masjid Makmur.

Tampak hadir pada TSR kali ini Asisten satu pemerintahan, Kadis Kominfo Tanah Datar, Kepala BPBD, Sekretaris PMDPPKB, Camat Batipuh beserta jajaranya, Bagian KESRA, Kabag PBJ serta Kabid Tratindum. (d13)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *