BeritaBerita UtamaDaerahKabupaten Tanah DatarTERBARU

Peduli Bencana Tanah Datar, DPD REI Sumbar Serahkan Bantuan

82
×

Peduli Bencana Tanah Datar, DPD REI Sumbar Serahkan Bantuan

Sebarkan artikel ini
Penyerahan Bantuan dari DPD REI. (Foto dok/d13)

TANAH DATAR, RELASI PUBLIK – Bencana banjir Bandang dan lahar dingin yang melanda Kabupaten Tanah Datar pada Sabtu (11/5) lalu menyisakan duka dan kehilangan bagi warga yang tersebar di enam Kecamatan.

Tak hanya masyarakat Tanah Datar, Bencana yang ditetapkan sebagai Bencana Nasional ini juga turut mengundang simpati dan keprihatinan dari berbagai kalangan seluruh Indonesia. Ribuan orang baik secara pribadi, kelompok, golongan, etnis dan instansi bergerak dan turun untuk memberikan sumbangan.

Senin (27/5) disambut Bupati Tanah Datar yang didampingi Asisten I, dan Kadis Kominfo, DPD REI ( Dewan Pimpinan Daerah Real Estate Indonesia) menyalurkan bantuan untuk korban bencana Alam Tanah Datar di Posko Induk Indojolito Batusangkar.

Ketua DPD REI Sumatera Barat Satria Eka Putra menyampaikan,bahwa kedatangannya bersama rombongan berniat untuk sedikit memberikan kekuatan dan meringankan beban saudara-saudara kita yang menjadi korban bencana di Tanah Datar.

“Mewakili DPP dan DPD REI se-Indonesia kami berniat menyalurkan sumbangan bagi saudara-saudara kita di Tanah Datar. Adapun sumbangan yang kami berikan hari ini adalah bantuan logistik senilai 90 juta dan uang tunai 5 juta rupiah. Dan kami juga akan memberikan bantuan dengan jumlah yang sama untuk Kabupaten Agam” urai Satria.

Terakhir Satria berharap bantuan ini dapat memberikan kekuatan dan meringankan beban korban bencana.

Bupati Tanah Datar Eka Putra, SE.MM dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas sumbangan dari DPP dan DPD REI.

“Atas nama masyarakat kabupaten Tanah Datar saya mengucapkan terutama kas8h dan apresiasi yang tinggi untuk REI Indonesia khususnya DPD REI Sumatera Barat. Semoga semua bantuan ini dapat dimanfaatkan dan bagi para donatur dihitung (dicatat) sebagai amal ibadah serta anggota REI diberikan kesehatan dan kelebihan rezeki” kata Bupati.

Pada kesempatan itu Bupati juga menjelaskan tindakan- tindakan yang dilakukan Pemda untuk pemulihan pasca bencana. Adapaun tindakan atau langkah tersebut antara lain: pembangunan Sabo Dam, pemasangan EWS, Normalisasi sungai, serta Relokasi bagi korban terdampak serta pemberian Trauma Healing. (d13)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *