PESSEL, RELASI PUBLIK – Bupati Pesisir Selatan (Pessel), Rusma Yul Anwar, telah menyerahkan 10 unit mobil ambulance ke masing-masing Kepala Pukesmas, di halaman Kantor Bupati setempat, Jum’at (5/7/2024).
Bupati Rusma Yul Anwar, disela-sela penyerahan itu mengatakan keberadaan mobil ambulance ini diharapkan mampu menjawab kebutuhan masyarakat setempat dalam mendapatkan pelayanan kesehatan dengan cepat sehingga tidak ada lagi keluhan dari masyarakat.
“Saya mengharapkan kendaraan ini dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat,” kata bupati.
Ia menjelaskan, bahwasanya ambulance untuk Pukesmas merupakan ambulance jenis transportasi yang memiliki fungsi utama mengantarkan pasien gawat darurat.
“Jadi, gunakanlah bantuan ini sesuai manfaatnya dan dekatkanlah layanan kesehatan kepada masyarakat,” pinta Rusma.
“Karena Pemerintah Kabupaten telah berkomitmen untuk meningkatkan dan memberikan layanan kesehatan bagi masyarakat Pesisir Selatan,” bebernya.
Pukesmas yang mendapatkan bantuan mobil ambulance itu adalah Pukesmas Asam Kumbang, Pukesmas Pasar Kuok, Pukesmas Kayu Gadang, Pukesmas Kambang, Pukesmas Balai Selasa, Pukesmas Air Haji dan Pukesmas Tanjung Beringin.
Mobil ambulance tersebut terdiri dari 6 unit ambulance transport, 2 unit ambulance pusling roda empat empat emergency, 1 unit mobil distribusi farmasi dan 1 unit mobil ambulance PSC 119.
Bantuan mobil ambulance itu, dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) melalui dana DAK Tahun 2024. Itu semua
adalah hasil koordinasi langsung bupati Pesisir Selatan Rusma Yul Anwar dengan Sekjen Kementerian Kesehatan (Kemenkes) pada tahun 2023 dan tahun ini realisasi, dan memperoleh DAK terbesar sepanjang sejarah.
Sementara itu, Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pesisir Selatan, Intan Novia Fatma Nanda, berharap dengan adanya bantuan operasional mobil ambulance tersebut, segala keperluan masyarakat terkait kesehatan dapat berjalan dengan cepat dan tepat. Sehingga masyarakat di daerah itu dapat menikmati fasilitas kesehatan dengan mudah.
“Nah, ini merupakan bentuk implementasi dari tranformasi layanan kesehatan primer yang akan dijalankan menerapkan konsep kewilayahan,” ucap Intan.
“Jadi, Saya berharap dengan adanya bantuan mobil ambulance ini nantinya bisa meningkatkan layanan di setiap Pukesmas di masing – masing wilayah,” harap Intan. (Mil)