BeritaPolitikTERBARU

Ada Nama Gamawan Fauzi di Tim Mahyeldi-Vasco, PKS: Kami Minta Maaf

2327
×

Ada Nama Gamawan Fauzi di Tim Mahyeldi-Vasco, PKS: Kami Minta Maaf

Sebarkan artikel ini

PADANG,RELASIPUBLIK- Sekretaris Tim Pemenangan Mahyeldi-Vasko, Rahmat Saleh, angkat bicara soal masuknya nama Gamawan Fauzi di Surat Keputusan (SK) tim paslon tersebut.

Rahmat pun menyampaikan permohonan maaf atas kejadian tersebut.

“Kami sebelumnya mewakili tim pemenangan menyampaikan permohonan maaf atas hal tersebut kepada pak Gamawan Fauzi,” kata Rahmat saat memberikan sambutan jelang pengukuhan tim Pemenangan Mahyeldi-Vasko di Pangeran Beach Hotel Padang, Jumat (6/9/2024).

Rahmat mengatakan, masuknya nama Gamawan Fauzi bukan kesengajaan dari tim.

“Karena banyaknya nama-nama tokoh yang masuk, kemudian masukan dari berbagai pihak, kemungkinan ada kekeliruan dari tim pembuat SK,” jelasnya mewakili Ketua Tim Pemenangan Mahyeldi-Vasko, Andre Rosiade.

Selain itu, masukan dari berbagai pihak terhadap para tokoh juga ada kemungkinan yang belum terkonfirmasi.

Pasalnya, jelang pengukuhan masih banyak pihak yang memberikan masukan agar memasukkan sejumlah tokoh untuk menjadi tim Pemenangan Mahyeldi-Vasko, termasuk yang tokoh yang ingin berjuang bersama.

“Jadi, banyak sekali tokoh yang menjadi masukan dari berbagai pihak. Ada yang mungkin kekeliruan kami, dikira sudah terkonfirmasi, ternyata belum. Sebagai manusia biasa, pastinya tidaklah sempurna, maka kami sampaikan permintaan maaf atas kejadian tersebut,” katanya.

Namun demikian, Rahmat mengakui telah menjalin sejumlah komunikasi dengan Gamawan.

“Kita sebenarnya beberapa kali sudah berkomunikasi dengan beliau (Gamawan Fauzi). Tapi mungkin ada keliruan dari kami, soal konfirmasi soal masuknya nama pak Gamawan,” pungkasnya.

Kedepan, pihaknya telah berpesan kepada tim terkait untuk lebih teliti dalam hal tersebur agar tidak terjadi kembali dikemudian hari.

“Kita sudah sampaikan kepada tim terkait agar lebih teliti, dan memeriksa seksama. Anggap ini menjadi pelajaran bagi kita semua, agar tidak terjadi dikemudian hari,” pungkasnya.(***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *