BeritaKota Padang

PKK Kota Padang Bertekad Pertahankan Juara Umum

84
×

PKK Kota Padang Bertekad Pertahankan Juara Umum

Sebarkan artikel ini
Ketua Bidang III Ny. Netti Yosefriawan memasang tekad yang kuat untuk kembali menjadi juara umum pada Lomba Gerakan PKK Tingkat Provinsi Sumbar.

Padang,relasipublik – Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kota Padang menggelar Bimtek dan pembinaan bagi terbaik I dalam Lomba Gerakan PKK dan Kelompok Dasawisma.

Penjabat (Pj) Ketua TP-PKK Kota Padang diwakili Ketua Bidang III Ny. Netti Yosefriawan memasang tekad yang kuat untuk kembali menjadi juara umum pada Lomba Gerakan PKK Tingkat Provinsi Sumbar.

“Selanjutnya bimtek gerakan PKK ini bertujuan untuk memantapkan dan mempersiapkan Kelurahan Koto Pulai dan juga Kelurahan Koto Panjang Ikua Koto dalam lomba kelompok dasawisma untuk mengikuti lomba di tingkat provinsi tahun 2025,” ujarnya saat membuka Bimtek Gerakan PKK di salah satu hotel di Kota Padang, Selasa (29/10/2024)

Ny. Netti Yosefriawan menjelaskan pentingnya persiapan dan pembinaan menjelang lomba. Selain itu, menyebarluaskan dan mengaplikasikan materi-materi pada bimtek yang telah diberikan oleh TP-PKK.

“Kita menyadari bukanlah hal yang mudah dalam persiapan lomba, memenuhi seluruh indikator perlombaan, kami sangat mengharapkan hendaknya apa yang akan disampaikan oleh TP-PKK Kota dapat diserap secara maksimal dan dapat didikusikan secara bersama sama,” jelasnya.

Ia juga menekankan agar Ketua PKK Kelurahan yang ditunjuk harus menguasai kondisi organisasi yang dipimpinnya, paham akan tugas-tugas per pokja PKK kelurahan yang dipimpinnya, mulai dari cara berkomunikasi dengan pengurus, menciptakan keharmonisan, menjalin jaringan yang kuat serta bersinergitas dengan warga sekitar.

“Dengan hal tersebut akan dapat menciptakan inovasi dan ide hebat dalam menjalankan program dan kegiatan PKK yang ada di kelurahan,” tutupnya.

Bimtek akan berlangsung dari 29-31 Oktober. Sebelumnya, rangkaian lomba gerakan PKK tingkat Kota Padang tahun 2024 ini sudah dimulai dan diawali dari penyampaian pelaporan dari masing-masing peserta lomba.

Kemudian, tahap kedua adalah ekspose oleh Ketua TP-PKK kelurahan terpilih dari masing-masing kecamatan dan terakhir penilaian lapangan terhadap lima besar nominasi.

Melalui penilaian dan berbagai pertimbangan, didapatkan terbaik satu, pada lomba Gerakan PKK Kota Padang diwakili Kelurahan Koto Pulai Kecamatan Koto Tangah, demikian juga lomba Kelompok Dasawisma, diwakili Dasawisma Nuansa Indah Kelurahan Koto Panjang Ikua Koto Kecamatan Koto Tangah. (hms)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *