BeritaDaerahKota PadangTERBARU

Pj Wako Andree Algamar Resmikan Bedah Rumah Perumda AM untuk Ibu Gustina

25
×

Pj Wako Andree Algamar Resmikan Bedah Rumah Perumda AM untuk Ibu Gustina

Sebarkan artikel ini

PADANG,RELASIPUBLIK- Penjabat (Pj) Wali Kota Padang Andree Algamar meresmikan bedah rumah milik Ibu Gustina, yang berada di Jalan Lori, Kelurahan Lubuk Minturun, Kecamatan Koto Tangah, Selasa (10/12/2024).

Pembangunan bedah rumah ini bersumber dari dana zakat dari karyawan/ti Perumda Air Minum (Perumda AM) Kota Padang.

Pj Wako menyampaikan, bedah rumah ini menjadi bukti nyata komitmen Perumda AM dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat yang membutuhkan.

“Program bedah rumah ini sangat mulia. Tidak hanya sekadar membangun rumah, tetapi juga mempererat rasa gotong royong antar sesama,” ungkap Andree Algamar dalam sambutannya.

Lebih lanjut Andree juga menyampaikan selamat kepada Ibu Gustina dan keluarga yang telah mendapatkan bantuan bedah rumah dari Perumda AM. Ia juga berterima kasih kepada Perumda AM Kota Padang yang terus memberikan dukungan dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat, dengan menyediakan tempat tinggal yang layak huni.

“Semoga program ini dapat terus berjalan. Saya harap rumah ini menjadi tempat berlindung yang nyaman buat Ibu Gustina dan keluarga. Berkah buat keluarga besar Perumda AM Kota Padang,” ucap Andree yang di kesempatan ini juga meninjau Instalasi Pengolahan Air II Perumda AM di Lubuk Minturun.

Pada kesempatan yang sama, Direktur Utama (Dirut) Perumda AM Kota Padang Hendra Pebrizal mengungkapkan, Perumda AM Kota Padang berkomitmen untuk terus mendukung pemerintah dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat berpenghasilan rendah melalui program bedah rumah.

“Rumah ini merupakan rumah ke-12 yang kita bedah dan telah dilakukan sejak tahun 2015. Program ini menjadi agenda rutin sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat berpenghasilan rendah, terutama di daerah-daerah sekitar sumber air yang dikelola oleh Perumda AM,” tambahnya.(rel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *