BeritaKota PadangTERBARU

Hatta Aksara Project Gelar Halal Bi Halal Green Energy Bersama MOSAIC

56
×

Hatta Aksara Project Gelar Halal Bi Halal Green Energy Bersama MOSAIC

Sebarkan artikel ini

Padang,relasipublik – Hatta Aksara Project adakan Halal Bi Halal dengan tema Interaksi Green Energy Dalam Kehidupan Sehari-hari bersama Muslims For Shared Action on 1Climate Impact (MOSAIC) di Lelucon Space, Sawahan, Kota Padang Sabtu, 26 April 2025.

Kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian dalam program Sedekah Energi yang diinisiasi oleh MOSAIC. Dimana kegiatan tersebut bertujuan untuk mengkampanyekan gaya hidup ramah lingkungan.

Elok Faiqotul Mutia Project Lead Sedekah Energi menyampaikan bahwa kegiatan yang di inisiasi MOSAIC ini akan dilaksanakan dalam beberapa tahap. Mulai dari Halal Bi Halal, pemasangan panel surya, dan pelatihan ecobrik di Sumpur Kudus awal Mei nanti.

“Program sedekah energi ini sudah kita laksanakan di beberap provinsi di Indonesia, dan tahun ini kita laksanakan di Sumatera Baray, setelah kegiatan ini kita juga akan melaksanakan pemasangan oanel surya dan pelatihan ecobrik”

Lebih lanjut Mutia menjelaskan, bahwa kegiatan sedekah energi merupakan solusi permasalahan iklim melalui upaya penggalangan partisipasi masyarakat untuk mendukung masjid sebagai praktik nyata penyediaan energi terbarukan.

Kegiatan ini dihadiri oleh Ir. Iman Satria, ST., MT., Asean.Eng Ketua Yayasan Proklamator Bung Hatta Chapter Sumbar, Riau, Jambi. Fuad Syukri, S.Si.MT.M.Eng perwakilan DLH Kota Padang, serta seluruh perwakilan organisasi dan komunitas se Kota Padang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *