Tanah Datar,relasipublik – Memasuki 100 hari masa kerja, Pengurus Perkumpulan Jurnalis Keterbukaan Informasi Publik (PJKIP) Tanah Datar melakukan silaturahmi dengan Ketua Tim Penggerak PKK Tanah Datar, Ny. Lise Eka Putra, Rabu (5/11/2025) di Rumah Dinas Bupati Tanah Datar, Indo Jalito.
Ketua PJKIP Tanah Datar Rezki Aryendi menyampaikan dukungan penuh terhadap pemerintahan Eka Putra, khususnya dalam mewujudkan keterbukaan informasi publik. *“PJKIP mendukung penuh pemerintahan Eka Fadly terutama dalam mewujudkan keterbukaan informasi,”* ujarnya.
Selain itu, PJKIP juga mendorong agar program PKK dapat dijalankan secara maksimal dan menjangkau lebih banyak masyarakat. *“Tak hanya itu, PJKIP juga mendorong maksimalnya program PKK ke tengah masyarakat,”* tambahnya.
Walau memberikan dukungan, PJKIP tetap berkomitmen menjalankan fungsi kontrol dan memberikan kritik membangun sesuai kebutuhan dan porsi yang tepat. *“PJKIP juga akan tetap memberikan kritik dan masukan sesuai porsi dan kebutuhan,”* tegasnya.
Pertemuan ini berlangsung hangat dengan sesi diskusi terkait program kerja ke depan dan diakhiri dengan makan malam bersama antara pengurus PJKIP dan Ketua PKK Ny Lise Eka Putra. (Tim)












