BeritaKota Solok

Berbagai Agenda Lebaran di Kota Solok Dibahas, Ini Poin-Poin Pentingnya

76
×

Berbagai Agenda Lebaran di Kota Solok Dibahas, Ini Poin-Poin Pentingnya

Sebarkan artikel ini

Kota Solok, relasipublik- Wali Kota Solok, Zul Elfian Umar, memimpin rapat koordinasi persiapan Hari Raya Idul Fitri 1445 H, Kamis (4/4/24). Rapat tersebut dihadiri oleh jajaran Forkopimda, OPD, Camat, dan Lurah se-Kota Solok.

Berbagai agenda Lebaran dibahas dalam rapat, termasuk Salat Idul Fitri, Dilaksanakan di Lapangan Merdeka, dengan alternatif di Masjid Agung Al Muhsinin jika hujan. Dilanjutkan Halal Bihalal di Tribun Lapangan Merdeka.

Malam Takbiran Hiburan Gambus di Taman Syech Kukut. Takbir keliling ditiadakan.

Pengamanan Kantor Dilakukan selama cuti Lebaran (8-15 April). Apel gabungan pada 16 April, dilanjutkan Halal Bihalal.

Lokasi Parkir, Dishub piket selama Lebaran untuk mengantisipasi parkir liar.

Harga Pasar dan Ketersediaan Barang Pokok, Operasi pasar dua hari oleh Dinas Perdagangan.

Posko Tindak Cepat (Poskotis), Melibatkan TNI, Polri, Dishub, Dinkes, Pol PP, Damkar, dan BPBD. Pos keamanan di halaman Balaikota Solok.

Wali Kota Zul Elfian mengapresiasi program One Day One Juz selama Ramadhan. Ia menekankan pentingnya menjaga kinerja dan menyelesaikan pekerjaan sebelum cuti Lebaran.

“Tugas kita memberikan perhatian terbaik kepada masyarakat. Semoga Allah SWT membalasnya,” kata Wali Kota.

Ia juga menekankan responsifitas OPD, kebersihan kota, dan keramahan Solok sebagai Serambi Madinah Berkah, Maju, dan Sejahtera (Berjuara).

“Mari terus semangat bekerja demi Kota Solok yang lebih baik,” tutupnya. (*/A2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *