PADANG, RELASIPUBLIK – Saat melakukan kunjungan dalam masa reses, anggota Komisi VI DPR Andre Rosiade membagi-bagikan bantuan untuk UMKM kepada warga Kota Padang di dua titik. Andre menyatakan, ini dilakukan untuk menggerakkan ekonomi masyarakat.
Seperti pertemuan dengan warga Lolong Belanti, Kecamatan Padang Utara yang digelar bersama tokoh-tokoh masyarakat setempat. Andre juga menyerahkan bantuan untuk para nelayan, tukang becak dan sejumlah warga lainnya. Andre menyerap begitu banyak informasi dari warga.
“Alhamdulillah, kami sebagai anggota Komisi VI ingin UMKM dapat bertahan di masa pandemi Covid-19 ini. Karena itu dalam masa reses ini, kami menyerahkan bantuan untuk UMKM masing-masing Rp 25 juta. Sebelumnya ini juga sudah dilakukan di Kota Padang dan beberapa daerah lainnya. Pekan ini masih ada satu titik lagi,” kata Anggota Dewan Pembina Partai Gerindra ini dalam keterangan tertulis, Rabu (21/10/2020).
Andre menyerahkan bantuan untuk UMKM di Lolong Belanti kepada Ria yang diminta mengelolanya. “Kami ingin UMKM di sini terus berjalan. Tentunya akan ada program-program lain dari kami untuk warga, termasuk di ini,” kata Andre yang mendapatkan banyak masukan di kawasan rawan bencana tsunami ini.
Ketua KSB (Kelompok Siaga Bencana) Lolong Belanti Alwis Ucok menyebutkan, potensi bencana di kelurahan mereka sangat tinggi. Karena itu mereka meminta Andre Rosiade membantu pelatihan-pelatihan kebencanaan.
“Kami punya wilayah yang rentan terkena bencana. Karena itu sangat dibutuhkan pelatihan-pelatihan,” kata Andre Rosiade.
Paren, perwakilan Organisasi Ojek Lolong Belanti mengatakan, saat ini pendapatan ojek sangat berkurang. Mereka meminta Andre memberikan perhatian untuk membantu.
“Kalau seperti ini terus, kami bisa tidak makan,” katanya.
Wasnina, dari Kelompok Pengajian Siti Hawa mengharapkan Andre mendukung kegiatan mereka. “Terima kasih kedatangan pak Andre ke lokasi kami,” kata Wasnina didanpingi Kabid 4 LPM Lolong Belanti Helmiati.
Helmiati mengaturkan terima kasih atas kehadiran Ande Rosiade ke lokasi mereka. “Alhamdulillah, pak Andre datang ke Lolong Belanti dan berdialog dengan warga. Semoga harapan-harapan kami bisa dikabulkan,” katanya.
Sementara itu, di Parupuk Tabing, Kecamatan Kototangah, Kota Padang, Andre Rosiade juga menyerahkan bantuan UMKM untuk warga disaksikan Anggota Fraksi Gerindra DPRD Padang Manufer Firdaus. Dalam acara dialog singkat di tempat Manufer, Andre juga menyatakan kesiapannya untuk terus membantu warga Sumbar menghadapi pandemi Covid-19 ini.
“Kami sudah beberapa kali ke Parupuk Tabing ini untuk meninjau lokasi kebakaran, menyerahkan bantuan dan dialog. Tentunya kami ingin terus bersilaturahmi dengan warga di sini,” kata ketua harian DPD Partai Gerindra Sumbar yang menyerahkan bantuan UMKM Rp25 juta kepada warga Parupuk Tabing.
Anggota DPRD Padang Manufer berterima kasih kepada Andre Rosiade yang datang ke lokasi mereka di tengah-tengah kesibukan sebagai anggota DPR RI. “Terima kasih bang Andre bisa berdialog dengan warga di Parupuk Tabing. Biasanya warga hanya melihat di televisi saja, sekarang bisa. (hms-sbr/nov)