Berita UtamaKabupaten Pesisir SelatanTERBARU

IMPPLISBA Peduli Korban Banjir Tapan

221
×

IMPPLISBA Peduli Korban Banjir Tapan

Sebarkan artikel ini

PESSEL, RELASIPUBLIK – Ikatan Mahasiswa Pemuda Pelajar Linggo Sari Baganti ( IMPPLISBA) lakukan Penggalangan dana untuk korban banjir Tapan di Linggo Sari Baganti, Jum’at (27/11).

Penggalangan dana tersebut difokuskan di Kecamatan Linggo Sari Baganti Jalan Raya Depan SIMP KB Punggasan dan toko2 beserta Pertamina di Kecamatan Linggo Sari Baganti.

Penggalangan dana dilakukan dengan meminta sumbangan di jalan raya, toko, warung, dan rumah-rumah masyarakat di dalam wilayah kecamatan Linggo Sari Baganti
Pada jam 13.00 – 14.00 Lagan, 14.00 – 15.00 Punggasan, 15.00 – 16.00 Pasar Minggu & pasar kamis, dan jam16.00 – 17.30 Simpang KB Punggasan dekat Polsek Linggo Sari Baganti.

Hendrik selaku Ketua Umum IMPPLISBA mengatakan sasaran dari kegiatan ini adalah meringankan beban saudara kita dan masyarakat kita di daerah Tapan dan sekitarnya yang terkena banjir, sakit mereka sakit kita juga, harapannya kita ada di setiap senang dan duka mereka, “ungkapnya.

Kegiatan ini, menurut Lara selaku sekretaris IMPPLISBA adalah menjadi bagian dari komitmen teman-teman dalam rangka kepengurusan baru Impplisba dan menciptakan solidaritas tinggi antar sesama, saling bersinergi bersama masyarakat, kita ada bersama mereka kapanpun dan dimanapun.”ungkapnya.**

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *