Relasi Publik, Sawahlunto- Walikota Sawahlunto Deri Asta menyampaikan sejumlah arahan kepada jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemko Sawahlunto, saat kegiatan wirid gabungan di Masjid Agung Nurul Islam, pada Jum’at (17/3)
Selain arahan, Walikota juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada para ASN yang telah berkontribusi dalam capaian-capaian kinerja Pemko Sawahlunto seperti penurunan kemiskinan, penurunan prevalensi stunting, Piala Adipura, Universal Health Coverage (UHC) dan lain-lain.
Menyambut bulan suci Ramadhan,Deri Asta menyampaikan permohonan maaf dan mengajak ASN untuk tidak menjadikan puasa sebagai alasan untuk bermalas-malasan dalam bekerja.
“Dalam bulan suci Ramadhan nanti, tentu pekerjaan yang kita lakukan juga berkali-kali lipat pahalanya dibanding bulan biasa. Maka mari kita jadikan kinerja lebih baik agar pahala kita juga semakin baik di bulan Ramadhan,” kata Deri. (d13)