Berita UtamaKabupaten DharmasrayaTERBARU

Ketua DPRD Pariyanto Pantau Vaksinasi Covid 19 untuk Pedagang Pasar di Nagari Sikabau

192
×

Ketua DPRD Pariyanto Pantau Vaksinasi Covid 19 untuk Pedagang Pasar di Nagari Sikabau

Sebarkan artikel ini

DHARMASRAYA, RELASIPUBLIK – Para pedagang pasar di Kabupaten Dharmasraya mulai menerima vaksinasi Covid-19 secara bertahap mulai hari ini, Senin (08/03/21). Tahap awal, vaksinasi dilakukan di Pasar Nagari Sikabau, Pulau Punjung. ketua DPRD Dharmasraya Pariyanto bersama Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan, dan Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Dharmasraya, Yosta Defina, turun langsung untuk memantau aktivitas vaksinasi di pasar tersebut.

Tidak hanya pedagang Pasar Nagari Sikabau yang mendapatkan vaksin Covid-19 secara gratis dari pemerintah, Kepala Jorong, Staff Nagari Sikabau juga ikut divaksin oleh petugas kesehatan dari puskesmas setempat.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Dharmasraya, Yosta Defina mengatakan, dari data yang dikumpulkan sebanyak 30 orang pedagang siap untuk dilakukan vaksin. “Mereka rerata yang selalu melaksanakan aktivitas di tengah pasar dalam keseharian,” ujarnya.

Tidak hanya itu, imbuhnya, aparat TNI dan Polri, seperti Bhabinsa dan Bhabinkantibmas Nagari Sikabau juga ikut divaksin dalam kesempatan tersebut.

Sementara itu, Ketua DPRD Pariyanto, menyampaikan bahwa Vaksinasi Covid 19 aman dan halal untuk digunakan , jangan mudah percaya dengan berita Hoax, ini untuk kita bersama agar bisa menangkal penyebaran Virus Corona.

“Saya selaku Pimpinan DPRD Dharmasraya mengajak kepada seluruh lapisan masyarakat untuk melakukan Vacsinasi Covid 19, Mari kita tetap Kalila 3 M, yaitu memakai masker, mencuci tangan pakai Sabin dan menjaga jarak, guna mengantisipasi penyebaran virus ini”Pungkasnya.(jp)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *