LIMAPULUH KOTA,RELASIPUBLIK–Kompol Russirwan, SH resmi jabat Wakapolres Limapuluh Kota, usai dilantik Kapolres Limapuluh Kota AKBP Trisno Eko Santoso, Rabu (7/4), di mako Polres setempat, kawasan Ketinggian, Kecamatan Harau. Sebelumnya, Kompol Russirwan yang diakrabi Ayah ini, adalah Kabag Sumda di Polres Payakumbuh.
Kapolres Limapuluh Kota, AKBP Trisno Eko Santoso mengatakan, pergantian dan mutasi adalah hal yang biasa didalam tubuh Polri.
“Pergantian dan mutasi jabatan ini merupakan sudah hal biasa, selain untuk penyegaran, mutasi ini juga untuk menjadikan suatu organisasi itu bisa lebih baik lagi,” kata Kapolres Limapuluh Kota AKBP Trisno Eko Santoso.
Dikatakannya, kehadiran Kompol Russirwan sebagai Wakapolres diharapkan mampu meningkatkan kualitas kinerja, baik secara pembinaan maupun operasional.
“Kita berharap, Kompol Rusirwan diharapkan bisa dan mampu untuk menimbulkan atau membangkitkan semangat yang baru. Hal ini tentunya dalam mendukung program prioritas Kapolri yang presisi, yakni prediktif, responsibilitas, transparansi, berkeadilan,” katanya.
Sementara itu, Wakapolres Limapuluh Kota Kompol Russirwan mengatakan, agar diterima dilingkungan baru ini. ” Saya mohon bimbingan dan arahan. Dan saya juga mohon diterima disini,” demikian Kompol Russirwan, SH. (Sutan Malin)