BeritaBerita UtamaDaerahKabupaten SolokTERBARU

Ny. Epiyardi Asda Terkagum-kagum dengan Inovasi Koto Gaek Guguk

113
×

Ny. Epiyardi Asda Terkagum-kagum dengan Inovasi Koto Gaek Guguk

Sebarkan artikel ini
Ketua TP PKK Ny. Hj. Emiko Epiyardi Asda melakukan kunjungan ke nagari Koto Gaek Guguk dalam rangka persiapan lomba gerakan PKK tingkat Propinsi sumbar. (Foto dok/Rls)

KAB. SOLOK, RELASI PUBLIK – Ketua TP. PKK Kabupaten Solok, Ny. Hj. Emiko Epiyardi Asda, SP melakukan kunjungan ke Kampung Mandiri Koto Gaek Guguk, Rabu (22/5/24).

Dalam rangka persiapan lomba gerakan PKK tingkat Provinsi Sumatera Barat. Kunjungan ini bertujuan untuk memantau kesiapan nagari Koto Gaek Guguk sebagai tuan rumah lomba yang akan dilaksanakan pada tanggal 28 Mei 2024.

Dalam kunjungannya, Emiko Epiyardi Asda, didampingi oleh rombongan pengurus TP. PKK Kabupaten Solok dan disambut hangat oleh masyarakat nagari Koto Gaek Guguk.

Emiko berkesempatan untuk mengunjungi beberapa lokasi, seperti rumah randang Rakoli dan Rumah Pendidikan dan Keterampilan “Rumah DILAN Sukalikoti”. Kedua tempat ini merupakan inovasi dari Pokja 2 TP. PKK nagari Koto Gaek Guguk.

Rumah rendang merupakan tempat pelatihan bagi masyarakat untuk membuat rendang, salah satu kuliner khas Sumatera Barat. Sedangkan Rumah Pendidikan dan Keterampilan “Rumah DILAN Sukalikoti” merupakan tempat pelatihan bagi masyarakat untuk berbagai keterampilan, seperti menjahit, membatik, dan merajut.

Emiko, memberikan apresiasi yang tinggi kepada masyarakat nagari Koto Gaek Guguk atas kesiapannya dalam menyambut lomba gerakan PKK tingkat Provinsi Sumatera Barat.

Beliau berharap agar nagari Koto Gaek Guguk dapat menjadi tuan rumah yang baik dan memberikan kesan yang positif bagi para peserta lomba.

“Saya sangat bangga dengan kesiapan nagari Koto Gaek Guguk. Saya yakin bahwa nagari ini akan menjadi tuan rumah yang baik bagi lomba gerakan PKK tingkat Provinsi Sumatera Barat,” Emiko Epiyardi Asda, SP.

Emiko juga berpesan kepada masyarakat nagari Koto Gaek Guguk untuk terus meningkatkan partisipasi dalam gerakan PKK. Gerakan PKK merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga dan masyarakat.

“Saya harap masyarakat nagari Koto Gaek Guguk dapat terus meningkatkan partisipasi dalam gerakan PKK. Mari kita bersama-sama membangun keluarga dan nagari yang sejahtera,” kata Emiko.

Lomba gerakan PKK tingkat Provinsi Sumatera Barat merupakan ajang untuk memperlombakan berbagai program dan kegiatan PKK dari berbagai kabupaten/kota di Sumatera Barat.

Lomba ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas program dan kegiatan PKK serta mempererat tali persaudaraan antara anggota PKK di seluruh Sumatera Barat.

Diharapkan dengan adanya lomba ini, gerakan PKK di Kabupaten Solok dan Sumatera Barat secara keseluruhan akan semakin maju dan berkembang. (A2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *