PESSEL RELASIPUBLIK – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke-77 dan Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2022, Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan melalui Dinas Pendidikan Pesisir Selatan mengelar berbagai perlombaan.
Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Pesisir Selatan, Salim Muhaimin.S,Pd.M.S.I di kantor dinas setempat, Rabu (16/11/2022).
Disela-sela kegiatan tersebut Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Pesisir Selatan, Salim Muhaimin, S.Pd,.M.S.I mengatakan, “PGRI adalah organisasi profesi guru yang merupakan bagian dari ASN, bertugas untuk menggelolah pembelajaran di sekolah.
Sehubungan dengan kegiatan PGRI, tentunya kita sebagai mitra dari organisasi PGRI akan mensupport kegiatan ini. Untuk fungsi kami yang menggola, kalau ke profesional organisasian, itu PGRI dengan pengurus-pengurusnya yang melaksanakan, sesuai dengan anggaran dasar dan anggaran rumah tangga yang dimiliki,”jelasnya.
Lebih lanjut dikatakannya, di acara peringatan Hari Ulang Tahun yang ke-77 tersebut, PGRI mengadakan berbagai lomba, donor darah dan mengadakan kegiatan jalan santai.
Dia berharap agar PGRI dapat sejalan dengan Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan, mengemban visi daerah, menjalin kemitraan agar bisa lebih kondusif dalam hal memajukan pendidikan di Kabupaten Pesisir Selatan .
Hal senada dikatakan Sekretaris PGRI Pessel, Darmawi, Mpd, “Kegiatan ini merupakan kegiatan tahunan yang dilaksanakan oleh PGRI, mulai dari Tingkat kecamatan, kabupaten, sampai ke tingkat provinsi dan nasional. Untuk tingkat nasional akan diadakan nanti di Kota Semarang pada Desember 2022 mendatang.
Saat ini kita melakukan seleksi untuk persiapan, bagi peserta dari kecamatan yang terpilih akan diikutsertakan mengikuti pertandingan ke tingkat provinsi, di Bukittinggi pada tanggal 26-28 November 2022 mendatang, ujar Darmawi. (Rusdi Chandra)