KAB. SOLOK, RELASIPUBLIK – Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Solok melaksanakan Workshop Public Speaking dan Learning English, bertempat di Ruang Pertemuan Amarilis II, Hotel Hayam Wuruk, Padang, pada Rabu, (20/11/24)
Kegiatan ini dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Solok, Medison, S.Sos, M.Si, yang mewakili Pjs Bupati, kepala dinas Pariwisata dan Kebudayaan yang diwakili oleh Kabid Pemasaran Disparbud Kabupaten Solok, Fathnaini Aisyah, S.Pt serta jajaran pejabat Disparbud Kabupaten Solok.
Workshop ini bertujuan meningkatkan kompetensi para pegiat wisata, khususnya dalam penggunaan Bahasa Inggris, guna mendukung pemasaran pariwisata Kabupaten Solok ke kancah internasional.
Acara ini diikuti oleh 40 peserta, terdiri dari anak muda pegiat wisata yang berasal dari berbagai daerah di Kabupaten Solok.
Dalam sambutannya, Kabid Pemasaran Disparbud Kabupaten Solok, Fathnaini Aisyah, S.Pt, menyampaikan bahwa keterbatasan kemampuan berbahasa Inggris menjadi salah satu tantangan dalam mempromosikan potensi wisata Kabupaten Solok.
“Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan interaksi dengan wisatawan mancanegara dan mendukung pemasaran pariwisata berbasis Bahasa Inggris,” ungkapnya.
Sekretaris Daerah Kabupaten Solok, Medison, dalam arahannya, mengapresiasi inisiatif ini sebagai langkah strategis dalam memajukan sektor pariwisata daerah.
“Kemampuan berbahasa Inggris menjadi kunci menarik wisatawan asing. Selain itu, pegiat wisata juga harus memahami potensi wisata daerah kita untuk mempromosikannya secara optimal, baik secara langsung maupun melalui platform digital,” ujar Medison.
Ia juga mengapresiasi peran generasi muda dalam upaya pengembangan pariwisata.
“Kami bangga melihat anak-anak muda, khususnya Gen Z, terlibat aktif dalam mendukung pariwisata Kabupaten Solok. Pemerintah akan terus mendukung kegiatan positif seperti ini untuk meningkatkan daya saing pariwisata daerah kita,” tambahnya.
Workshop ini diharapkan dapat menjadi langkah awal bagi peningkatan kualitas sumber daya manusia di sektor pariwisata Kabupaten Solok, serta mendukung misi menjadikan Kabupaten Solok sebagai destinasi wisata unggulan di Sumatera Barat. (A2)