Berita UtamaKota PadangTERBARU

PWNU Sumbar dan Buddha Tzu Chi Padang Distribusikan Paket Sembako Ramadan

457
×

PWNU Sumbar dan Buddha Tzu Chi Padang Distribusikan Paket Sembako Ramadan

Sebarkan artikel ini

PADANG,RELASIPUBLIK – Seribuan paket sembako didistribusikan kepada warga kurang mampu oleh Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Sumatera Barat (Sumbar) bersama Yayasan Buddha Tzu Chi, Jumat (7/5/2021).

Momentum berbagi di bulan ramadan di tengah kondisi pandemi Covid-19 dan jelang Hari Raya Idulfitri di 2021, keduanya berupaya memberi serta meringankan beban masyarakat, apalagi dalam membutuhkan kebutuhan pokok.

Ketua PWNU Sumbar, Prof. Ganefri didampingi Sekretaris, Suleman Tanjung dan Rukiat, Sekretaris Yayasan Buddha Tzu Chi Padang, menyampaikan rasa terima kasih kepada Yayasan Buddha Tzu Chi yang telah bersama-sama membangikan bantuan paket sembako dengan rasa cinta kasih di Sumatera Barat.

“Ini merupakan perhatian kita secara bersama-sama, kami bersamaYayasan Buddha Tzu Chi tentunya memberikan kepedulian bagi warga kita yang terdampak covid-19,” kata Ganefri.

Program sosial ini pun bukan kali pertama digelar NU Sumbar bersama Yayasan Buddha Tzu Chi Padang, salah satu di antaranya beberapa waktu lalu ialah sunatan massal, operasi katarak dan bahkan saat awal pandemi covid-19 masuk ke Sumbar telah membagikan paket sembako kepada warga baik yang dipinggiran kota.

“Mudah-mudahan ini bermanfaat bagi masyarakat kita, dan kami pun sangat selektif memberikan, artinya kepada saudara-saudari kita yang benar membutuhkan,” kata Ganefri.

Pantauan di lapangan pendistribusian paket sembako cinta kasih di bulan ramadan tampak dilaksanakan di Posko pemantauan Covid-19 di Koramil 01/Padang Barat-Utara.

Yayasan Buddha Tzu Chi salah satu organisasi sosial yang tersebar di 53 negara di dunia. Bergerak di bidang kesehatan, lingkungan hidup.

“Apa yang kita laksanakan pada hari ini merupakan kegiatan sosial,” kata Rukiat, Sekretaris Yayasan Buddha Tzu Chi Padang.

Rukiat menyampaikan, kerja sama sosial bersama lintas agama selalu berkelanjutan dilaksanakan. Bahkan, bersama instansi maupun kelembagaan lainnya pun juga turut, seperti NU,Muhammadiyah, TNI dan Polri.

Sejauh ini Yayasan Buddha Tzu Chi Padang telah membagikan 4.500 paket untuk masyarakat di Kota Padang, Sumatera Barat. Baik secara kerja sama mapun secara kelembagaan keorganisasian internal sendiri.

“Mudah-mudahan bisa meringankan beban terkena dampak dari pandemi covid-19. Berbuat baik untuk masyarakat dimana pun berada,” kata Rukiat, Sekretaris Yayasan Buddha Tzu Chi Padang. (tan/relis)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *