BeritaDaerahOlahraga

Semen Padang FC di Perbatasan The Kmer’s Mania Teguh !

24
×

Semen Padang FC di Perbatasan The Kmer’s Mania Teguh !

Sebarkan artikel ini

Sumbar,relasipublik – Jelang laga hidup mati melawan Persebaya, The Kmer’s Mania, supporter setia Semen Padang FC yang berdiri sejak 2001, menyiapkan nonton bareng di Stadion Gor H. Agus Salim. Mereka mengajak seluruh elemen pecinta Kabau Sirah untuk hadir bersama dan mendukung tim kebanggaan mereka.

Ketua Harian The Kmer’s Mania, Bulee, mengungkapkan rasa optimisnya. “Saya sangat yakin Semen Padang FC bisa menang, keluar dari zona degradasi, dan bertahan di Liga 1!” ujarnya dengan penuh semangat.

Agung, Humas dan Media The Kmer’s Mania, juga berharap 3 poin di laga ini. “Persebaya kuat, tapi saya sangat yakin tim kebanggaan Ranah Minang bisa dapat 3 poin hari ini. Saya optimis!” katanya.

Ihsan, Ketua Umum The Kmer’s Mania, Bapak, menambahkan, “Saya harapkan Semen Padang FC bermain dengan semangat. Kita tidak bisa meremehkan Persebaya, tapi kita harus yakin bisa mengalahkan mereka dengan kemampuan kita. Performa beberapa pertandingan terakhir sangat baik!”

Tak hanya itu, Bapak Andre Rosiade, Penasehat Tim Semen Padang FC, telah menyiapkan bonus 350 juta untuk kemenangan hari ini! Dalam postingan Instagramnya, beliau juga menyemangati tim dan memotivasi mereka untuk tampil maksimal.

Hari ini, semua mata tertuju pada Semen Padang FC. Apakah mereka bisa memenuhi harapan The Kmer’s Mania dan keluar dari zona degradasi? Jawabannya ada di lapangan!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *