Berita UtamaKabupaten AgamPolitikTERBARU

Tangan Dingin Taslim Diharapkan Pemuda Muhamaddiyah

148
×

Tangan Dingin Taslim Diharapkan Pemuda Muhamaddiyah

Sebarkan artikel ini

AGAM,RELASIPUBLIK– Sebagai bagian dari masyarakat Kabupaten Agam, lham NS, Ketua PD Pemuda Muhammadiyah Bukittinggi dan Agam Timur, angkat bicara terkait Pilkada Agam 2020 yang akan digelar pada tanggal 9 Desember mendatang.

Menurutnya, salah satu calon bupati, yakni Taslim Dt Tambogo yang pernah menjadi Ketua PW Pemuda Muhammadiyah Sumbar itu sudah memiliki segudang pengalaman, mulai dari Anggota DPRD Sumbar hampir 2 periode, ditambah lagi sebagai Anggota DPR RI.

“Jika melihat jam terbang, tentu pengalaman kanda Taslim akan sangat dibutuhkan untuk memimpin Kabupaten Agam. Dia itu bertangan dingin,” ujarnya Rabu (25/11).

Disampaikan Ilham, ia secara pribadi sudah bertemu dengan Taslim, dan mendapatkan penjelasan mengenai program-program unggulannya, yang digagas bersama pasangannya Syafrizal Dt Majolelo, sebagai calon wakil bupati.

Mulai dari sektor pertanian melalui Kartu Tani yang melindungi petani secara gratis, sektor pariwisata dengan membangun berbagai museum, beasiswa pendidikan, menambah bantuan honor bagi guru MDA dan masih banyak lagi.

Menanggapi hal itu, Ilham sangat mengapresiasi program-program yang sudah dicanangkan. Apalagi ada program yang memang sangat membantu bagi anak muda Agam seperti pemberian beasiswa.

“Karena saya yakin 70% mahasiswa Agam yg sedang kuliah/sekolah itu kebanyakan dari kelas menengah ke bawah. Jadi program beasiswa ini sangat penting sekali,” imbuhnya.

Tak lupa Ilham juga memberi masukan agar membuka lapangan pekerjaan seluas-luasnya bagi anak muda Agam yang telah menamatkan pendidikannya, karena kekhawatiran terbesar bagi seorang sarjana itu adalah menganggur.

“Tentu akan sangat membantu sekali jika kanda Taslim nanti bisa memberi solusi atas problem itu,” ucap Ilham.

Dari pertemuan tersebut, diungkapkan Ilham, ia sangat antusias sekaligus merasa bangga. Antusias karena merasa yakin bahwa seniornya Taslim akan bisa membawa perubahan bagi masyarakat Agam.

“Juga bangga karena orang sekelas kanda Taslim, yang tidak hanya memiliki segudang pengalaman, tapi juga seorang niniak mamak, masih mau bercerita, bahkan siap menerima masukan dari adik-adiknya,” pungkas Ilham.

Untuk itu, harapnya, tidak berlebihan rasanya masyarakat Agam memberikan amanah kepada Taslim untuk memimpin Kabupaten Agam ke depan.(Rel/TS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *