BeritaKota Padang

Wakil Walikota Padang Pimpin Tim Safari II ke Mesjid Nailussa’adah Nanggalo

75
×

Wakil Walikota Padang Pimpin Tim Safari II ke Mesjid Nailussa’adah Nanggalo

Sebarkan artikel ini

Padang,relasipublik – Wakil Wali Kota Padang Maigus Nasir memimpin kunjungan Tim II Safari Ramadan Kota Padang ke Masjid Nailussa’adah Pagang Dalam, Kecamatan Nanggalo, Sabtu (15/3/2025).

Di dalam sambutannya, Maigus Nasir mensosialisasikan program unggulan “Padang Melayani”, dengan aktivasinya memberikan layanan BPJS gratis bagi warga Kota Padang yang telah dimulai sejak 5 Maret 2025 lalu.

“Kami ingin memastikan bahwa masyarakat Kota Padang bisa berobat tanpa harus khawatir soal biaya. Karena ini adalah komitmen kami dalam memberikan jaminan kesehatan bagi seluruh warga Kota Padang,” ujar Maigus.

Ia menjelaskan, kriteria penerima jaminan kesehatan gratis telah ditentukan melalui Keputusan Wali Kota Padang Nomor 160 Tahun 2025. Keputusan tersebut mengatur siapa saja warga yang berhak mendapatkan layanan kesehatan yang ditanggung oleh BPJS Kesehatan melalui pendanaan dari APBD Kota Padang.

“Dalam SK ini, peserta yang berhak menerima jaminan kesehatan adalah pekerja bukan penerima upah atau bukan pekerja yang didaftarkan oleh pemerintah daerah. Selain itu, warga harus berdomisili di Kota Padang, yang dibuktikan dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP), Kartu Keluarga (KK), atau surat keterangan domisili dari kelurahan setempat,” jelasnya.

Lebih lanjut Maigus menambahkan, mendukung program BPJS Gratis ini sebanyak 27 rumah sakit dan Puskesmas yang ada di Kota Padang telah menandatangani kesepakatan bersama, sehingga tidak diperbolehkan menolak pa­sien yang memiliki KTP Padang dan membutuhkan perawatan medis.

“Kami juga mengimbau masyarakat yang mampu membayar iuran BPJS secara mandiri untuk tetap melanjutkan pembayaran. Hal ini diperlukan agar anggaran Pemko Padang dapat dialokasikan untuk sektor lain seperti perbaikan infrastruktur, peningkatan kualitas pendidikan, dan pengembangan UMKM,” pungkasnya.

Sebagai penutup, Wakil Wali Kota Padang yang hadir bersama sejumlah kepala OPD menyerahkan bantuan dana sebesar Rp. 15 juta untuk Masjid Nailussa’adah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *